Home » » Pembekalan Caleg Hanura, Hary Tanoe kecewa banyak yang bolos

Pembekalan Caleg Hanura, Hary Tanoe kecewa banyak yang bolos

Written By Unknown on Senin, 19 Agustus 2013 | 01.00

Calon Wakil Presiden dari Partai Hanura, Hary Tanoesoedibjo memberikan pembekalan terhadap caleg-caleg daerah pemilihan Jakarta dalam menarik simpati warga menjelang pemilu 2014. Dalam kesempatan ini, dari total 106 caleg DPRD Jakarta, tidak semuanya hadir.

Saat Hary Tanoe memberikan sambutan, dirinya menanyakan berapa caleg yang hadir dalam pembekalan ini. Hary Tanoe terlihat kecewa karena tidak semua caleg datang.

"Dari 106 caleg, 70-80 yang hadir. Berarti cukup besar, hampir 30 persen yang tidak hadir," kata Hary di depan puluhan caleg Partai Hanura di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta, Senin (19/8).

Kemudian, Hary Tanoe meminta pengurus partai untuk menandai siapa saja yang tidak hadir dalam pembekalan caleg ini.

"Tolong dicatat pengurus nama-nama yang tidak hadir karena kita harus serius," tegas bos MNC ini.

Oleh karena itu, pihaknya bakal melakukan evaluasi karena Pemilu 2014 mendatang dinilainya lebih dinamis dibanding pemilu sebelumnya.

"Kehadiran para caleg sangat penting. Karena ini masalah tidak sepele, kita mau menang harus ada syaratnya, kita harus mengikuti prosesnya," jelasnya.

Untuk memenangkan Pemilu 2014, Hary menjelaskan bahwa partainya telah membentuk tim yang tergabung dalam Bapilu (Badan Pemenangan Pemilu) Partai Hanura. Yang mana dirinya menjadi Ketua Bapilu.

"Bapilu dibentuk tujuannya hanya untuk memenangkan Pemilu 2014. Dalam pengurusannya, adalah Bapilu ada DPP, Wakil Ketua Arya Simulingga, Subagyo, Ketua Bidang IT, Raka, Wijaya selaku ketua bidang Kampanye dan penggalangan," terang Hary Tanoe.

merdeka
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Copyright © 2011. Kabar Aceh - All Rights Reserved
Alamat Redaksi/ Bisnis/ Pemasaran: Jln.Mohd.Taher,Kec.Lueng Bata,Banda Aceh. Telp/Hp: 081360224009